Bisnis.com, JAKARTA- Transformers: Age of Extinction berada di puncak daftar film terlaris di box office sepanjang 2014, mengalahkan dua film superhero Marvel, Guardians of the Galaxy dan Captain America: The Winter Soldier.
Menurut Digitalspy.co.uk, film seri keempat Transformers itu berhasil meraih lebih dari US$1 miliar dari penjualan tiket di seluruh dunia.
Namun bila dibandingkan dengan ketiga film Transformers lainnya, Age of Extinction tidak cukup berhasil di AS dan hanya mendapatkan US$245 juta. Pendapatan besar film arahan Michael Bay itu justru datang dari penjualan tiket internasional yang mencapai US$841,9 juta.
Film yang mengambil lokasi di Hong Kong itu merupakan salah satu film Hollywood yang mengambil keuntungan besar berkat peluncuran di pasar China. Di Negeri Tirai Bambu itu sendiri, Age of Extinction meraup pendapatan US$300 juta, melampaui pemegang rekor sebelumnya, yakni film Avatar (2009).
Dalam daftar film terlaris tersebut, ada dua film superhero Marvel yang memang meraih sukses besar tahun ini, yaitu Guardians of the Galaxy di posisi dua dan Captain America: The Winter Soldier di posisi lima.
Tampaknya film fantasi masih menjadi favorit dan film-film berbujet besar itu pun mampu meraup untung besar. Film Maleficent, X-Men: Days of Future Past, dan The Amazing Spider-Man 2 juga masuk ke dalam daftar tersebut.
Berikut ini adalah 20 film terlaris sepanjang 2014.
1. Transformers: Age of Extinction - US$1,087 miliar
2. Guardians of the Galaxy - US$772 juta
3. Maleficent - US$757 juta
4. X-Men: Days of Future Past - US$746 juta
5. Captain America: The Winter Soldier - US$714 juta
6. The Amazing Spider-Man 2 - US$708 juta
7. Dawn of the Planet of the Apes - US$708 juta
8. The Hunger Games: Mockingjay - Part 1 - US$639 juta
9. Interstellar - US$635 juta
10. How to Train Your Dragon 2 - US$618 juta
11. Godzilla - US$524 juta
12. Rio 2 - US$498 juta
13. Teenage Mutant Ninja Turtles - US$477 juta
14. The Lego Movie - US$468 juta
15. Lucy - US$458 juta
16. Edge of Tomorrow - US$369 juta
17. Noah - US$362 juta
18. The Hobbit: The Battle of the Five Armies - US$358 juta
19. Gone Girl - US$349 juta
20. The Maze Runner - US$339 juta
2. Guardians of the Galaxy - US$772 juta
3. Maleficent - US$757 juta
4. X-Men: Days of Future Past - US$746 juta
5. Captain America: The Winter Soldier - US$714 juta
6. The Amazing Spider-Man 2 - US$708 juta
7. Dawn of the Planet of the Apes - US$708 juta
8. The Hunger Games: Mockingjay - Part 1 - US$639 juta
9. Interstellar - US$635 juta
10. How to Train Your Dragon 2 - US$618 juta
11. Godzilla - US$524 juta
12. Rio 2 - US$498 juta
13. Teenage Mutant Ninja Turtles - US$477 juta
14. The Lego Movie - US$468 juta
15. Lucy - US$458 juta
16. Edge of Tomorrow - US$369 juta
17. Noah - US$362 juta
18. The Hobbit: The Battle of the Five Armies - US$358 juta
19. Gone Girl - US$349 juta
20. The Maze Runner - US$339 juta
(Bisnis.com)
0 komentar:
Posting Komentar